Jumat, 10 Februari 2017

PERSAHABATAN MEMBAWA PERUBAHAN

Pertemuan kita yang tidak kita rencanakan sudah Allah tuliskan dalam lahuz manfus. Awalnya aku tak kenal namun kini aku merasa kita seperti saudara. Aku sangat bersyukur dapat tidur dan hidup bersama selama kurang lebih 2 tahun di sebuah kamar asrama berukuran 6 x 3 meter dengan kapasitas 6 orang namun kita huni dengan 7 orang. Bukan karena asrama sudah penuh, masih ada 1 kamar kosong tapi kita saja yang tak mau dipisahkan.

3 orang yang sudah dekat karena kamarnya berhadapan dan sering curhat curhatan ketika tingkat 1, 2 orang dari kamar melati 12 yang dalam 1 kamar berisi 4 orang, 2 lainnya memutuskan kost dan keluar dari asrama sehingga 2 yang memilih tetap di asrama tak bisa dipisahkan, sedangakan 2 orang lagi dari asrama mawar yang juga tak bisa dipisahkan, sehingga tak ada salah 1 orang yang mau pindah di kamar lain, namun ada 1 orang yang jadi korban tidur di lantai namun masih beralaskan kasur, inilah kami yang memilih berdesakkan demi bersama teman. Sebut saja kami anggrek 2 (nama kamar asrama kami) Oh ya lupa ada seseorang yang termasuk anggrek 2 karena dia dulu sekamar dengan 2 orang dari kita, dan selalu praktek klinik bersamaku sehingga kita sering kali bersama. Aku ingin cerita tentang mereka semua.

Tentriani
Dalam hitungan waktu dia adalah orang yang paling lama bersamaku, saat yang lain harus pulang sabtu minggu, dialah yang menemaniku di asrama, kita tak pulang karena jarak rumah tak memungkinkan untuk bertemu keluarga. Aku belajar menjadi orang supel, mudah bergaul dengan siapapun. Peduli dengan kepentingan umum meski sering lupa dengan kepentingan pribadinya.

Ayu
Dia adalah orang yang gigih jika memiliki kemauan, ini yang harus ditiru namun jangan pernah kecewa karena hasil tak sesuai keinginan sampai menganggap bahwa Allah tak adil padahal usaha kita sudah maksimal. Allah lebih tau apa yang terbaik untuk kita.

Umi
Nama sesungguhnya bukan umi namun karena sikap keibuannya dan kedewasannya saat menengahi temannya bertengkar. Entah hatinya terbuat dari apa, mungkin dari stenllies yang kuat dan tak mudah berkarat, kita sering membully dan mengejeknya namun dia tak pernah sakit hati dan berniat membalasnya. Maafkan kami umi, rasa sayang kami implementasinya menjadi sebuah pembullyan.

Diani
Kalau diandaikan teh diani adalah teh tawar, kenetralannya yang menjadi pelajaran. Saat banyak pihak yang memihak pada salah satu kubu, dia bisa bersikap netral dan menjadi penengah, selalu santai dalam menghadapi konflik.

Isnaini
Cueknya dia kadang bernilai positif, tak mau pusing dan ikut campur urusan oranglain, membuatnya tidak menganggu oranglain yang tak mau diganggu. Namun jika kalian butuh kritik dan saran dia adalah orang yang tepat, dia selalu detail menilai sesuatu jika dibutuhkan, dia melihat sisi yang tak pernah kita lihat.

Anastavia
Meski selalu terlihat rempong tapi aku melihat sisi kesederhanaan darinya. Dia yang tak malu membantu orangtuanya ke sawah, dia selalu rajin belajar karena dia sering meilhat ibunya yang juga rajin. Bicaranya memang terkadang berbelit namun itu dia lakukan untuk menghindari agar oranglain tak sakit hati dengan kata katanya. Di awali dengan pujian atau rayuan tak lupa maaf dia baru katakan keperluannya begitu caranya membicarakan sesuatu yang menurutnya penting

Sholihah
Aku banyak belajar tentang agama darinya, aku mulai berubah saat praktek bersamanya mulai dari cara berpakaian sampai dengan cara memperlakukan oranglain. Dia sangat peka, tak bisa melihat oranglain sedih. Jiwa penolongnya selalu muncul jika melihat oranglain susah sebelum orang tersebut memintanya.

"Sahabat adalah cerminan diri", itu adalah kalimat yang sangat cocok untuk diriku, aku rasakan perubahan yang luar biasa saat aku bersama mereka, setiap individu memberi pengaruh padaku. Aku ingin kalian tau apa yang mereka ajarkan padaku satu persatu bukan bermaksud meninggikan mereka namun kalian harus tau bahwa memilih teman dekat itu penting dan tak ada yang sempurna ambil saja kebaikannya dan berusaha membantu memperbaiki kekurangannya. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar